Pemerintah Desa Sawahan Gelar Safari Tarawih 1439H

Riskianto, A.Md. 23 Mei 2018 13:39:05 WIB

Sawahan (SIDA) – Pemerintah Desa Sawahan pada bulan Ramadhan 1439 H ini mengadakan kegiatan Safari Tarawih di seluruh Padukuhan. Kegiatan tersebut sebagai bentuk silaturahmi Pemerintah Desa kepada warga masyarakat sekaligus mengisi kegiatan di bulan puasa ini dengan kegiatan yang positif.

Perangkat Desa Sawahan akan melaksanakan safari tarawih mulai hari Selasa (22/05) di Padukuhan Gedong diakhiri hari Sabtu (02/06) di Padukuhan Masjid LDII Gedong. Agenda yang dilaksanakan adalah penyampaian kegiatan pemerintahan sekaligus tausiyah kepada warga jamaah.

Kepala Desa Sawahan, Suprapto mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Sawahan untuk mengisi kegiatan di bulan Ramadhan. Suprapto mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut diharapkan menjadi sarana untuk bersama-sama meningkatan keimanan dan ketaqwaan serta meningkatan silaturahmi Pemerintah Desa dan masyarakat.

Suprapto berharap agar masyarakat dapat mendukung kegiatan positif tersebut sehingga pelaksanaan agenda Safari Tarawih dapat berjalan lancar sesuai harapan. (rizkya)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM