Kartu Jamkesmas Masih Berlaku atau Tidak?

Riskianto, A.Md. 29 Desember 2016 13:47:10 WIB

Pak  Mau tanya simbah saya itu punya Jamkesmas tetapi kok tidak mendapat Kartu Indonesia Sehat ya? Bagaimana caranya supaya simbah saya dapat KIS? (Pertanyaan dari Eko – Tengger)

Terimakasih Mas Eko,

Maaf Jamkesmasnya seperti apa? jika berwarna biru seperti pada gambar ilustrasi di atas itu masih dapat dipergunakan sama seperti KIS (Kartu Indonesia Sehat) karena Nomor dan isinya sama dengan KIS jadi tidak perlu mendaftarkan diri untuk menerima KIS. Namun jika Jamkesmas berwarna kuning hijau seperti pada ilustrasi di atas, maka Jamkesmas tidak berlaku lagi. Untuk mendaftarkan supaya mendapat kartu Jamkes dapat dicek pada Kolom Panduan Layanan Desa dalam website ini. Terimakasih, semoga kita selalu diberikan kesehatan. (Jawaban dari Riskianto, A.Md. – Kasi Pelayanan)

Komentar atas Kartu Jamkesmas Masih Berlaku atau Tidak?

walsiyat 08 September 2024 23:27:31 WIB
kenapa ayah,ibu,anak dapat kartu kartu indonesia sehat/kis,kenapa saya tidak
Ina sulastri 03 Februari 2024 11:16:18 WIB
saliman 10 Januari 2024 13:25:34 WIB
Riskianto, A.Md. 30 November 2022 17:55:51 WIB
Kartu Jamkesmas sudah tidak berlaku. Untuk memastikan kepemilikan kartu bisa datang ke Kantor Kalurahan nggih.
Tri fitriyeni 29 November 2022 10:25:13 WIB
Assalamualaikum pak, mo tny apakah kartu jamkesmas warna hijau msh berlaku?
Indra Syah alam 18 Juli 2020 19:58:24 WIB
Mau tanya,kartu kis saya mati(tidak aktif).itu kis yg PBI..tapi saya juga masih punya kartu Jamkesmas yg warna biru.masih bisa dipakai ngg ya kartu Jamkesmas itu.
ALIBENNY 19 Juni 2020 00:32:29 WIB
Pak mau tanya,,kartu kis saya tidak aktif,jadi gimana cara y mau di aktifkan lg.
Administrator 10 Agustus 2018 08:52:27 WIB
Terimakasih Bu Sulistiyawati,, untuk kartu Jaminan Kesehatan memang mengalami perubahan baik data maupun namanya sehingga kartu lama tidak berlaku.. Untuk Kartu Jamkesmas (dulu) sekarang KIS bersumber dari Pemerintah Pusat.. Jika ada keluarga yang tidak memperoleh padahal layak memperoleh, Ibu bisa datang ke Balai Desa untuk diajukan usulan.. Terimakasih..
Sulistyawati 09 Agustus 2018 23:15:05 WIB
Pak, tanya.. sebelumnya kita dapat jamkesmas yang warna hijau kuning.. tp kenapa sekarang tidak berlaku dan tidak lagi mendapat jamkesmas (biru) atau KIS ??
Jo 29 Desember 2016 19:36:37 WIB
Nah gini bener, apa yg jadi kebingungan masyarakat dipublish
Gogon 29 Desember 2016 18:39:16 WIB
ganti pemimpin ganti kartu.. hee

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM