Kartu Jamkesmas Masih Berlaku atau Tidak?
Riskianto, A.Md. 29 Desember 2016 13:47:10 WIB
Pak Mau tanya simbah saya itu punya Jamkesmas tetapi kok tidak mendapat Kartu Indonesia Sehat ya? Bagaimana caranya supaya simbah saya dapat KIS? (Pertanyaan dari Eko – Tengger)
Terimakasih Mas Eko,
Maaf Jamkesmasnya seperti apa? jika berwarna biru seperti pada gambar ilustrasi di atas itu masih dapat dipergunakan sama seperti KIS (Kartu Indonesia Sehat) karena Nomor dan isinya sama dengan KIS jadi tidak perlu mendaftarkan diri untuk menerima KIS. Namun jika Jamkesmas berwarna kuning hijau seperti pada ilustrasi di atas, maka Jamkesmas tidak berlaku lagi. Untuk mendaftarkan supaya mendapat kartu Jamkes dapat dicek pada Kolom Panduan Layanan Desa dalam website ini. Terimakasih, semoga kita selalu diberikan kesehatan. (Jawaban dari Riskianto, A.Md. – Kasi Pelayanan)
Komentar atas Kartu Jamkesmas Masih Berlaku atau Tidak?
kenapa ayah,ibu,anak dapat kartu kartu indonesia sehat/kis,kenapa saya tidak
Kartu Jamkesmas sudah tidak berlaku. Untuk memastikan kepemilikan kartu bisa datang ke Kantor Kalurahan nggih.
Assalamualaikum pak, mo tny apakah kartu jamkesmas warna hijau msh berlaku?
Mau tanya,kartu kis saya mati(tidak aktif).itu kis yg PBI..tapi saya juga masih punya kartu Jamkesmas yg warna biru.masih bisa dipakai ngg ya kartu Jamkesmas itu.
Pak mau tanya,,kartu kis saya tidak aktif,jadi gimana cara y mau di aktifkan lg.
Terimakasih Bu Sulistiyawati,, untuk kartu Jaminan Kesehatan memang mengalami perubahan baik data maupun namanya sehingga kartu lama tidak berlaku.. Untuk Kartu Jamkesmas (dulu) sekarang KIS bersumber dari Pemerintah Pusat.. Jika ada keluarga yang tidak memperoleh padahal layak memperoleh, Ibu bisa datang ke Balai Desa untuk diajukan usulan.. Terimakasih..
Pak, tanya.. sebelumnya kita dapat jamkesmas yang warna hijau kuning.. tp kenapa sekarang tidak berlaku dan tidak lagi mendapat jamkesmas (biru) atau KIS ??
Nah gini bener, apa yg jadi kebingungan masyarakat dipublish
ganti pemimpin ganti kartu.. hee
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa
- Selamat Hari Raya Idul Ftiri 1445 H/ 2024 M