Bimtek Komunitas Pangan Aman Desa Sawahan dari BPOM

28 Juli 2018 10:30:07 WIB

Sawahan (SIDA) – Selama tiga hari mulai dari 26,27 Juli dan 1 Agustus 2018 Pemerintah Desa bekerjasama dengan Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Yogyakarta melaksanakan Bimtek Pangan Aman Desa Sawahan dengan mengundang Komunitas Desa yang terdiri dari Pedagang Kreatif Lapangan (PKL), Ibu Rumah Tangga/PKK, Kelompok Retil, Industri Rumah Tangga Pangan (IRTP) dan Komunitas Guru.

Acara Bimtek dibuka langsung oleh Kepala Desa Sawahan, Suprapto pada Kamis (26/07). Selama tiga hari tersebut, sesuai jadwal bimtek komunitas akan menerima penyuluhan serta distribusi informasi dari Kader Keamanan Pangan Desa Sawahan dan narasumber dari Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul.

Diharapkan dengan kegiatan tersebut meningkatkan kesadaran masyarakat untuk memperhatikan dan mengaplikasikan pengetahuan terkait dengan pangan yang aman dikonsumsi oleh masyarakat. (rizkya)

Foto: Grup WA GKPD DIY

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM