Data Tercecer Jamkes PBI

Riskianto, A.Md. 17 Mei 2016 22:09:53 WIB

Kepada Pemerintah Desa yang terhormat, saya akan mengajukan pertanyaan:

  1. Keluarga saya ada 5 orang, tetapi yang menerima kartu KIS hanya 3 orang, 2 anak saya belum menerima. Apakah bisa mengajukan kartu untuk anak saya tersebut Pak?
  2. Pada KIS yang saya terima ada perbedaan nama dengan KTP, bagaimana solusinya?

Dari: Suryanto-Plarung

Terimakasih Pak Suryanto atas pertanyaannya:

  1. Untuk Keluarga Bapak yang belum mendapatkan KIS bisa panjenengan usulkan kepada Pemerintah Desa Pak secepatnya,. Kemudian perlu kami sampaikan bahwa ada 3 kriteria yang bisa mengajukan usulan KIS/Jamkes PBI yaitu: Bayi Lahir dari Pemegang Jamkes, Data Tercecer dari Keluarga Pemegang Jamkes/KKS/PKH, dan terakhir pengajuan baru (dalam 1 keluarga miskin tidak ada yang memperoleh Jamkes). Untuk masalah Bapak itu adalah termasuk kriteria data tercecer, sehingga panjenengan cukup melaporkan kepada kami, bisa melalui Bapak/Ibu Dukuh dengan lampiran Fotokopi KK dan Fotokopi Jamkes yang ada, kemudian akan kami usulkan secara kolektif. Khusus untuk kriteria ketiga (miskin baru) memang harus mengurus mandiri.
  2. Untuk perbedaan data pada Jamkes itu tidak menjadi masalah Pak, panjenengan cukup datang ke Balai Desa dengan membawa KK/KTP beserta Kartu Jamkes, kemudian kita akan terbitkan Surat Rekomendasi Perbedaan Data, yang selanjutnya bisa panjenengan gunakan pada layanan kesehatan.

Jawaban dari Kabag Kesra: Riskianto, A.Md.

 

Sumber Foto: manfaat.co

Komentar atas Data Tercecer Jamkes PBI

Wawan 17 Mei 2016 22:28:32 WIB
Cukup Menarik bisa berinteraksi langsung dengan masyarakat.

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM