Warga Padukuhan Selonjono Swadaya Penerangan Jalan
Riskianto, A.Md. 06 September 2018 21:19:04 WIB
Sawahan (SIDA) – Warga Padukuhan Selonjono pada Rabu (05/09) melaksanakan kerja bakti pemasangan lampu penerangan jalan di lingkungan wilayah Padukuhan Selonjono. Kegiatan tersebut merupakan program swadaya masyarakat Selonjono sekaligus upaya membangkitkan gotong-royong masyarakat.
Waluyo, Dukuh Selonjono mengungkapkan bahwa penerangan jalan tersebut merupakan bentuk peningkatan sarana fasilitas umum di Padukuhan Selonjono agar lingkungan menjadi aman dan indah.
Waluyo menjelaskan bahwa untuk tahap awal ini terpasang 55 titik tiang lampu lengkap di wilayah Padukuhan Selonjono. Nilainya kurang lebih Rp. 10.500.000,00 yang bersumber dari jimpitan ronda dan swadaya masyarakat Padukuhan Selonjono di kampung dan di perantauan.
Waluyo berharap agar setiap rumah di Padukuhan Selonjono nantinya terpasang lampu-lampu penerangan jalan sehingga keamanan, ketertiban, dan keindahan lingkungan dapat ditingkatkan. (Waluyo)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Sosialisasi Tahapan Pemilihan Bupati & Wakil Bupati Gunungkidul 2024
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa