Bersih Dusun Plarung Melestarikan Budaya Kesenian Tayub
10 September 2018 07:51:02 WIB
Sawahan (SIDA) – Bersih Dusun/Rasulan Padukuhan Plarung dilaksanakan dengan berbagai kegiatan yang diawali dengan perlombaan olahraga bersamaan dengan Peringatan HUTRI ke-73 beberapa waktu dekat. Puncak acara dilaksanakan pada Minggu (09/09).
Puncak acara dilaksanakan kerja bakti di pagi hari, dilanjutkan kenduri pada sore hari, dan pagelaran Tayub oleh Kelompok Seni Sekar Taji yang dilaksanakan semalam suntuk. Ketua Panitia Bersih Dusun Plarung, Trisno Suwito mengatakan bahwa kegiatan Bersih Dusun Plarung setiap tahunnya dilaksanakan pagelaran Tayub sebagai bentuk pelestarian warisan adat budaya yang ada.
Trisno menambahkan bahwa kegiatan Rasulan/Bersih Dusun di Padukuhan Plarung tahun ini terlaksana dari swadaya masyarakat dan bantuan dari berbagai pihak sehingga pelaksanaan tahun ini lebih meriah dibanding tahun-tahun sebelumnya.
Trisno berharap agar Bersih Dusun/Rasulan tetap dapat dilaksanakan sebagai momentum untuk membangkitkan semangat gotong-royong dalam membangun desa serta membangun masyarakat yang berbudaya dan berbudi luhur.
Harapannya Bersih Dusun di Padukuhan Plarung ini membawa berkah kepada seluruh warga masyarakat Padukuhan Plarung khususnya dan masyarakat Desa Sawahan pada umumnya. (rizkya)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/ 2025
- Penyaluran Insentif Kader Kesehatan Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran BLT Dana Desa Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran Insentif Pendidik Paud Jan-Maret 2025
- Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Baitul A'la Tengger
- Safari Tarawih Ramadhan 1446 H Kalurahan Sawahan & Kapanewon Ponjong
- Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal Tahun Anggaran 2024