Perkembangan Media Sosial Pemdes Sawahan

18 September 2018 06:41:47 WIB

Sawahan (SIDA) – Sejak tahun 2018 terakhir media sosial Pemerintah Desa dioptimalkan dengan fasilitasi smartphone bagi redaksi SIDA Desa Sawahan untuk terus blow-up informasi kepada masyarakat melalui media sosial yang telah disiapkan.

Berbagai sarana teknologi dan media sosial dikerahkan agar informasi benar-benar secara luas diterima oleh masyarakat dimanapun berada tanpa terkendala ruang dan waktu. Media Sosial yang cukup berperan besar untuk distribusi informasi adalah Whatsapp, Facebook, dan Instagram.

Belum ada setahun pemanfaatan media sosial pertemanan Facebook lebih dari 4.400 pertemanan. Instagram baru beberapa waktu hampir mencapai 800 followers. Hal tersebut menunjukkan bahwa antusias masyarakat untuk mendapatkan informasi dari Pemerintah Desa Sawahan cukup tinggi.

Harapannya masyarakat dapat menerima informasi baik terkait kebijakan Pemerintah, kegiatan, pelayanan, dan potensi desa yang bisa dikenalkan ke dunia luar sehingga dapat mendorong partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa diberbagai bidang. Monggo ikuti terus media informasi Desa Sawahan. (rizkya)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM