Dampak Hujan Sepanjang Hari di Desa Sawahan
19 Maret 2019 04:36:26 WIB
Sawahan (SIDA) – Hujan ringan hingga sedang yang mengguyur sepanjang hari pada Minggu (17/03) sebagian besar wilayah Desa Sawahan menyebabkan talud rumah milik Paimin, warga Padukuhan RT 03 RW 09 Sawahan ambrol.
Kejadian tersebut berlangsung pada Minggu malam kurang lebih pukul 19.30 WIB sehingga menyebabkan teras rumah Paimin menggantung. Beruntung tidak ada korban dari kejadian tersebut.
Warga masyarakat Padukuhan Sawahan segera melakukan kerja bakti untuk memperbaiki talud rumah milik Paimin tersebut. Pemerintah Desa Sawahan dipimpin oleh Sekretaris Desa, Dwiyono, S.Pd. juga turut memantau kondisi rumah Paimin.
Selain rumah Paimin, beberapa titik juga mengalami longsor ringan seperti di jalan lingkungan Sendang I. Dwiyono menghimbau agar masyarakat tetap waspada mengingat cuaca mendung masih menyelimuti sebagian besar wilayah Desa Sawahan. (Rizkya,Suyono)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa
- Selamat Hari Raya Idul Ftiri 1445 H/ 2024 M