Penetapan Awal Ramadhan 2016
Riskianto, A.Md. 05 Juni 2016 06:21:13 WIB
Sawahan (SID) - Pemerintah belum menetapkan awal puasa 1437 H atau tahun 2016 ini karena sidang isbat untuk menentukan awal puasa baru akan dilaksanakan sore nanti. Berdasarkan prediksi bahwa penentuan awal puasa ramadhan nanti diperkirakan sama, yaitu pada hari Senin, 6 Juni 2016. Ormas Muhammadiyah sudah menetapkan pada tanggal tersebut, tetapi Pemerintah dengan mengajak beberapa ormas Islam dan ahli astronomi baru akan menetapkan nanti sore setelah sidang isbat.
Pemerintah Desa Sawahan melalui Kabag Kesra Desa, Riskianto berharap agar awal puasa nanti serentak dilaksanakan sama agar suasana puasa ini akan menjadi terasa kompak dan 'gayeng', akan tetapi tidak menutup kemungkinan nanti tidak sama. Namun demikian, Riski mengharapkan apabila terjadi perbedaan jangan sampai perbedaan tersebut menjadikan sesuatu hal yang harus diperdebatkan, justru perbedaan tersebut seharusnya akan tetap memperkuat ukhuwah Islamiyah antar umat di Desa Sawahan.
Pemerintah Desa Sawahan dalam rangka menyambut bulan Ramadhan 1437H ini telah mempersiapkan rangkaian agenda Safari Tarawih Tingkat Desa yang akan dilaksanakan keliling di seluruh Padukuhan di Desa Sawahan dan Safari Tarawih tingkat Kecamatan yang akan dilaksanakan di Padukuhan Jatisari. Semoga bulan suci Ramadhan ini membawa kita menjadi manusia yang bertaqwa serta membawa keberkahan bagi seluruh warga masyarakat Desa Sawahan. (rizkya)
Sumber Foto: islamedia.id
Komentar atas Penetapan Awal Ramadhan 2016
Marhaban ya Ramadhan selamat menjalankan Ibadah Shaum, untuk semua masyarakat desa Sawahan.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Sosialisasi Tahapan Pemilihan Bupati & Wakil Bupati Gunungkidul 2024
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa