Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) Bidang Kesehatan
Riskianto, A.Md. 02 November 2019 07:09:24 WIB
Sawahan (SIDA) – Senin siang (28/10) Pemerintah Desa Sawahan difasilitasi oleh Puskesmas Ponjong I melaksanakan kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) terkait dengan permasalahan kesehatan di wilayah kerja Desa Sawahan.
Kegiatan MMD dihadiri oleh Kepala Desa, Ketua Desa Siaga, Dukuh, Ketua RW, dan Kader Kesehatan. Kegiatan tersebut membahas prioritas masalah yang harus dintindaklanjuti dan direkomendasikan untuk diselesaikan melalui berbagai program baik Pemerintah Desa, Puskesmas, dan Pemerintah Daerah/Pusat.
Beberapa prioritas kegiatan yang direkomendasikan dalam MMD tersebut antara lain kegiatan untuk mengatasi permasalahan kesehatan terutama Penyakit Tidak Menular (PTM), Penyakit Menular, Pencegahan Stunting dan Gizi Buruk. Selain itu permasalahan sanitasi seperti jamban dan SPAL juga menjadi salah satu rekomendasi untuk diselesaikan.
Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) juga menjadi hal cukup penting untuk diatasi. Riskianto, A.Md. Kasi Pelayanan Desa Sawahan mengatakan bahwa Pemerintah Desa terus berupaya untuk mendorong program-program bidang kesehatan menyasar kepada penyelesaian permasalahan kesehatan sehingga arah kebijakan yang diambil di bidang kesehatan pada saat Musrenbangdesa berdasar kepada hasil MMD yang telah dibahas.(rizkya)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa
- Selamat Hari Raya Idul Ftiri 1445 H/ 2024 M