Forum Anak Desa Sawahan Mengikuti Konggres Forum Anak Gunungkidul

Riskianto, A.Md. 14 Maret 2021 20:36:59 WIB

Wonosari (SIDA) - Forum Anak Gunungkidul bersama DP3AKBPMD melalui bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak menyelenggarakan Kongres Anak Gunungkidul bertema E-Rotation #12 Sabtu (16/3/2021).

Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Bangun Desa dengan tetap mematuhi protokol kesehatan mulai dari mencuci tangan, cek suhu tubuh dan diikuti 30 anak dari perwakilan forum anak Kalurahan termasuk perwakilan dari FADS Kalurahan Sawahan.

Kongres Anak Gunungkidul dibuka oleh Kepala Bidang PPPA Dra.Rumihayati didampingi Kepala Seksi Perlindungan Anak Achmad Afandi SH MM. turut hadi pula, Ari Indarti SS dari SOS Children Village Yogyakarta sebagai narasumber.

Menurut Kepala Bidang PPPA Dra Rumihayati bahwa Kongres Anak Gunungkidul ini murni dilaksanakan oleh Pengurus Forum Anak Gunungkidul bersama fasilitator Forum Anak Daerah Istimwa Yogyakarta.

Dalam Kongres Anak Gunungkidul E Rotation#12 ini menghasilkan naskah yg diberi nama Suara Anak Gunungkidul serta memilih duta anak untuk kegiatan Kongres Anak tingkat DIY pada tahun 2022.

Suara anak Gunungkidul akan dikompilasi di Forum Anak DiY bersama Forum Anak Kabupaten/Kota untuk dikolaborasikan dan dikirim ke tingkat Nasional pada puncak peringatan Hari Anak Nasional tahun 2021. (pemberdayaan.gunungkidulkab.go.id)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM