Prasaja Gelar Bakti Sosial dan Hiburan Rakyat untuk Mempererat Silaturahmi Warga

Riskianto, A.Md. 10 Juli 2016 21:01:58 WIB

Sawahan (SID) – Pemuda Rantau Sawur Jakarta (Prasaja) yang merupakan paguyupan masyarakat Padukuhan Sawur yang berada di Jakarta dan sekitarnya melaksanakan kegiatan bakti sosial dan hiburan rakyat berupa pagelaran Campursari untuk memeriahkan Hari Raya Lebaran 1437H.

Dengan mengangkat tema menyatukan visi misi silaturahmi antara masyarakat di perantauan dan masyarakat di dusun dilaksanakan puncak acara tadi malam (09/07) dengan diadakannya pagelaran campursari untuk menghibur masyarakat Padukuhan Sawur dan sekitarnya.

Pada acara tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Sawahan beserta rombongan, tokoh-tokoh masyarakat di Padukuhan Sawur dan sekitarnya, segenap panitia dan pengurus paguyuban Prasaja, dan ribuan warga masyarakat Padukuhan Sawur dan sekitarnya memadati halaman Balai Padukuhan Sawur.

Suryanto, Ketua Panitia acara tersebut menyampaikan sejarah terbentuknya Paguyuban Prasaja yang berdiri sejak 12 September 2015 dimana paguyuban tersebut mempunyai maksud untuk memberikan wadah kepada masyarakat Padukuhan Sawur di perantauan Jakarta dan sekitarnya untuk menjalin silaturahmi dan mempererat persaudaraan sehingga tercipta kebersamaan antar warga. Suryanto menyatakan bahwa kegiatan ini bisa dilaksanakan berkat iuran rutin yang dilaksanakan oleh anggota paguyuban yang terdiri dari masyarakat Sawur dan beberapa anggota dari Padukuhan Jatisari serta masyarakat Padukuhan Sawur yang berada di dusun. Bambang Sukiswo, Ketua Karang Taruna Padukuhan Sawur yang berada di dusun menambahkan bahwa dengan kebersamaan masyarakat di perantauan dan di dusun akan bisa turut membantu pembangunan di wilayah Padukuhan Sawur ini.

Suprapto, Kepala Desa Sawahan juga mengapresiasi atas kemandirian yang tumbuh dari masyarakat Sawur dengan melakukan swadaya untuk kegiatan yang sangat bermanfaat bagi masyarakat tersebut. Suprapto berharap agar hal semacam itu bisa menular ke Padukuhan-Paduhan yang lain sehingga akan terbentuk paguyupan di level Desa sehingga manfaatnya akan dirasakan secara merata oleh masyarakat Desa Sawahan umumnya.

Puncak acara dilaksanakan penyerahan secara simbolis Bakti Sosial berupa santunan kepada anak yatim piatu, jompo, dan masyarakat kurang mampu di Padukuhan Sawur. Selain itu, Prasaja juga memberikan bantuan untuk kegiatan TPA di padukuhan Sawur. Sesuai laporan Tamino, pembimbing paguyuban Prasaja bahwa paguyuban memperoleh dana 12 jutaan yang secara keseluruhan telah dialokasikan untuk kegiatan-kegiatan tersebut secara rinci.

Acara berjalan sangat menarik pasalnya Tamino dan Ir. Arintoko, salah satu tokoh terkemuka di Padukuhan Sawur turut manggung bersama artis Campursari dalam puncak acara tersebut. Dengan banyolan dan kepiawaian Ir. Arintoko yang ternyata juga mempunyai bakat seni luar biasa mampu menghipnotis ribuan warga masyarakat Padukuhan Sawur dan sekitarnya.

Semoga kegiatan-kegiatan bermanfaat ini bisa terus berkembang dan bisa menjadi trend positif untuk membangun Desa Sawahan yang kita cintai ini. (rizkya)

Komentar atas Prasaja Gelar Bakti Sosial dan Hiburan Rakyat untuk Mempererat Silaturahmi Warga

Suprapto 19 Juli 2016 19:17:51 WIB
Asssalamualaikum..mohon diperhatikan dan mohon disampaikan kepada warga masyarakat luas Desa Sawahan yg berminat mencalonkan perangkat desa, tolong bagi peserta calon perangkat harap konsen tentang materi ujian yg akan di ujikan nanti jangan mau apabila ada oknum-oknum yg mau cari kesempatan kasih Bocoran materi soal. Mohon diketahui bahwa soal materinya itu tidak di ketahui sebelumnya, maka dari itu saya mhon jangan gegabah dan mhon diketahui bagi calon peserta ini semua mutlak untuk membuka secara terbuka dan jujur dan transparan. Terimakasih.. Wassalamualaikum..
E. Wahono 15 Juli 2016 07:39:58 WIB
Satu langkah kecil yang menunjukkan kepedulian yang besar terhadap kampung halaman. Maju terus pemuda-pemudi Sawur .....
Suprapto 13 Juli 2016 20:35:01 WIB
anakku2x dan warga masyarakatku di perantauan sedang menggalang sumber dana untuk membantu mbah karnomo tepatnya yg singgah di dusun Sambirejo dan saya selaku kepala desa yg baru mohon maaf kepada warga masarakat yg ada di peratauan yg belum mengkafer warga masarakatku yg seharusnya memjadi taggungang jawab kita selakupemerintah desa yg selama ini saya belum mengetahui yg seharusnya sangat membutuhkan uluran tangan kita semua dan saya berterima kasih kepada paguyupan Prasaja yg sangat beduli kepada masyarakatku di kampung.
Suprapto 13 Juli 2016 11:50:16 WIB
Kami atas nama Pemerintah Desa mengucapkan terimakasih atas kepedulian dan kebersamaan dari Ir. Arintoko yang turut serta membantu di bidang pendidikan yang telah memfasilitasi kebutuhan peralatan lembaga pendidikan PAUD se Desa Sawahan.
Rizkya 11 Juli 2016 09:56:55 WIB
Baik Pak Bambang semoga akan banyak generasi yang tumbuh seperti Pak Arintoko di Desa Sawahan ini.. Terimakasih kembali kepada masyarakat Sawur yang turut mengisi jurnal Desa.. ditunggu liputan dan informasi lainnya ya.. Untuk masyarakat Padukuhan lain.. ayo bersama mengisi jurnal desa tercinta ini...
sugito 11 Juli 2016 01:15:27 WIB
Saya mengucapkan banyak terimakasih yang tak terhingga atas di muatnya acara yang telah kami laksanakan hiburan dan bakti sosial tgl 9 malam 10 kemaren semoga semua yang kami lakukan dan kami laksanakan untuk selanjutnya semakin baik dan berkelanjutan atas nama Prasaja dan karang taruna dusun sawur mengucapkan terimakasih banyak kepada Bapak Rizkya atas kerja samanya
bambang 10 Juli 2016 22:02:40 WIB
bos Ir.Arintoko bukan hanya pengusaha terkenal tetapi juga temen dekat pk jokowi, sawahan maju bersama pk arin, mari kita dukung agar mau nyalon dewan hingga bupati tahun yg akan datang, semoga sawur,sawahan,gunungkidul sejahtera.

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM