Optimalisasi Sida Samekta Sebagai Media Informasi Publik

Riskianto, A.Md. 18 Juni 2021 19:13:34 WIB

Karangmojo (SIDA) – Kamis (17/06) di RM Angkringan Pak Carik Karangmojo, Bidang Perencanaan Bappeda Kabupaten Gunungkidul melaksanakan koordinasi terkait dengan evaluasi terhadap implementasi Sistem Informasi Desa (Sida Samekta) sebagai informasi publik bersama dengan pendamping Sida Kapanewon.

Pada kesempatan tersebut dilaksanakan monitoring dan evaluasi  terkait dengan implementasi Sida Samekta sebagai instrument informasi publik Kalurahan. Pemerintah Kalurahan wajib menyediakan informasi publik kepada masyarakat sehingga Sida Samekta diharapkan menjadi instrument media informasi yang harus dioptimalkan.

Karena tidak semua Kalurahan berjalan, Tim Pendamping Kapanewon diharapkan dapat mendorong Kalurahan-Kalurahan di maisng-masing Kapanewon bisa mengoptimalkan Sida Samekta sehingga kewajiban menyampaikan informasi kepada publik bisa ditunaikan.

Riskianto, A.Md. Pendamping Kapanewon Ponjong sekaligus Tim Pengelola Sida Samekta Kalurahan Sawahan mengatakan bahwa selain mengoptimalkan Sida Samekta, Kalurahan hendaknya bisa memanfaatkan media sosial untuk dapat mengoptimalkan informasi publik. (Rizkya)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM