Tambahan 2 Kasus Covid-19 di Kalurahan Sawahan

Riskianto, A.Md. 30 Agustus 2021 06:44:39 WIB

Sawahan (SIDA) – PPKM Mikro Kalurahan Sawahan hari ini Senin (30/08) memberikan update informasi penambahan kasus Covid-19 di Kalurahan Sawahan sebanyak 2 orang di masing-masing di Padukuhan Sendang I dan Tengger.

Hingga saat ini jumlah kasus Covid-19 di Kalurahan sebanyak 76 orang.  Sebanyak 65 orang sembuh, 6 orang dinyatakan meninggal dan saat ini sebanyak 5 orang melaksanakan perawatan.

Suprapto, Lurah Sawahan sekaligus Ketua Gugus Covid Kalurahan Sawahan mengatakan bahwa Tim PPKM Mikro Kalurahan Sawahan memberikan bantuan permakanan dari anggaran Dana Keistimewaan.

Suprapto menjelaskan bahwa sampai dengan hari ini Tim PPKM Mikro telah menyalurkan 25 paket bantuan permakanan senilai Rp. 400.000/paket melalui Dana Desa (DD) dan 17 paket permakanan senilai Rp. 200.000/paket melalui Bantuan Keuangan Dana Keistimewaan.

Suprapto berharap agar masyarakat dan lingkungan juga turut berpartisipasi membantu proses ioslasi mandiri keluarga terpapar agar dapat bersama-sama memutus rantai penyebaran Covid-19. (Rizkya)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM