Pengundian Nomor Urut dan Penetapan Calon Lurah Sawahan
Riskianto, A.Md. 16 Oktober 2021 17:19:46 WIB
Sawahan (SIDA) – Sabtu (16/10) Panitia Pemilihan Lurah Sawahan melaksanakan agenda pengundian nomor urut dan penetapan Calon Lurah Sawahan Tahun 2021. Kegiatan dilaksanakan di Balai Kalurahan Sawahan dengan mengundang calon Lurah, unsur dari Panitia Kalurahan, Kapanewon, dan Kabupaten. Selain itu unsur Lembaga, Tim Satgas Covid-19, dan unsur masyarakat juga dilibatkan dalam kegiatan tersebut.
Kegiatan dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat kepada semua tamu undangan yang hadir. Hasil pengundian nomor urut Calon Lurah Sawahan adalah sebagai berikut:
No Urut 1 – S. Suyatno – Jatisari RT 004 RW 002; No Urut 2 – Suprapto – Jatisari RT 003 RW 002; No Urut 3 – Suwarto – Sawur RT 003 RW 001; dan No Urut 4 – Sumarno – Sendang I RT 005 RW 002.
Sesuai hasil pengundian nomor urut calon tersebut diatas telah ditetapkan oleh Panitia sebagai Calon Lurah yang akan dipilih pada pemungutan suara tanggal 30 Oktober 2021 mendatang.
Semoga semua tahapan pelaksanaan Pemilihan Lurah dapat terlaksana dengan baik dan lancar. (Rizkya)
Komentar atas Pengundian Nomor Urut dan Penetapan Calon Lurah Sawahan
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa
- Selamat Hari Raya Idul Ftiri 1445 H/ 2024 M