Serah Terima Pendampingan Keluarga SOS Children’s Village
Riskianto, A.Md. 02 Desember 2021 17:01:28 WIB
Sawahan (SIDA) - Senin (15/11) Pemerintah Kalurahan Sawahan difasilitasi SOS Children’s Village Yogyakarta melaksanakan kegiatan serah terima pendampingan program penguatan keluarga di Padukuhan Sawur. Kegiatan tersebut dilaskanakan di Balai Kalurahan Sawahan.
Kegiatan dihadiri oleh perwakilan edukator dan perwakilan dari SOS Children’s Village Yogyakarta, Dukuh, tokoh masyarakat, pendamping, dan perwakilan keluarga. Keluarga dampingan telah didampingi selama 3 tahun terakhir.
SOS Children's Village menjadi salah satu mitra kerja Pemerintah Kalurahan Sawahan yang telah mendampingi penguatan keluarga dan pemberdayaan anak, keluarga, dan masyarakat sejak 2013.
Selama 3 Tahun terakhir telah mendampingi penguatan keluarga dan pemberdayaan masyarakat di Padukuhan Sawur sehingga diharapkan dengan berbagai kegiatan pendampingan tersebut dapat mendorong ketahanan keluarga sebagai basis percepatan pembangunan di segala bidang. (Rizkya)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa
- Selamat Hari Raya Idul Ftiri 1445 H/ 2024 M