Sanggar Sapa Jiwa Turut Meriahkan HUT RI ke-71
Riskianto, A.Md. 25 Agustus 2016 22:30:50 WIB
Sawahan (SID) – Sanggar seni Sapa Jiwa Desa Sawahan turut ambil bagian dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-71. Sanggar ini melaksanakan kegiatan bersamaan dengan Rangkaian kegiatan HUT RI di Padukuhan Jatisari.
Senin sore (19/08) bekerjasama dengan Forum Anak Desa Sawahan, Karang dan Taruna Padukuhan Jatisari melaksanakan kegiatan pentas seni yang menampilkan gerak lagu PAUD, dolanan bocah, pertunjukan tari tradisional, paduan suara, dan ketoprak dengan lakon Joko Kendil.
Kegiatan dilaksanakan di halaman SD Negeri Jatisari yang dihadiri oleh Kepala Desa Sawahan, Dukuh, guru SD, SOS Childrens Villages’s, tokoh masyarakat, serta warga Padukuhan Jatisari dan sekitarnya. Acara dilangsungkan sebelum acara pentas Campursari yang diadakan oleh Karang Taruna Padukahan Jatisari.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dukuh Jatisari, Suparti menyampaikan apresiasi kepada anak-anak sanggar yang telah berpartisipasi dan mewujudkan langkah konkret dalam pelestarian seni dan budaya di Padukuhan Jatisari khususnya. Bu Dukuh berharap agar kegiatan semacam ini bisa terus berkembang dan bisa menjangkau lebih banyak lagi anak-anak dan remaja yang berada di Padukuhan Jatisari maupun di Desa Sawahan. (rizkya)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Sosialisasi Tahapan Pemilihan Bupati & Wakil Bupati Gunungkidul 2024
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa