Bentuk Koperasi, Karang Taruna Plarung Sambut dengan Makan Bersama

Dwiyono 24 Oktober 2016 13:09:23 WIB

Sawahan (SID) - Sebuah pemandangan yang tak biasa terlihat pada kumpulan anak-anak Karang Taruna Padukuhan Plarung Sabtu malam (22/10) di rumah Bapak Tejo selaku Ketua Karang Taruna. Nuansa kebersamaan yang lain dari biasanya tersaji pada pertemuan tersebut. Ketika biasanya pertemuan hanya dilakukan di Balai Desa dan tanpa konsumsi apapun, pada pertemuan malam itu pertemuan dilakukan di rumah Ketua Karang Taruna dan dilanjutkan dengan makan bersama. Acara dengan agenda utama membentuk Koperasi Simpan Pinjam Playcom tersebut juga sekaligus sebagai sarana syukuran karena telah berhasil menjurai turnamen sepak bola U-21 Desa Sawahan.

“Agenda utama pada pertemuan ini yaitu untuk membentuk Koperasi Simpan Pinjam yang telah lama direncanakan, dan juga untuk syukuran. Ya walaupun dananya masih iuran karena hadiah dari Desa belum dicairkan, nanti bisa dimasukkan ke kas Karang Taruna” ungkap Bapak Tejo selaku Ketua Karang Taruna. Pada kesempatan tersebut hadir juga Bapak Dukuh Plarung yang ikut menambahkan agar kekompakan dan kebersamaan Karang Taruna Plarung bisa terus ditingkatkan untuk kedepannya.

Mengingat pentingnya peran Karang Taruna pada kemajuan di wilayahnya maka kekompakan seperti yang dtunjukan Karang Taruna Plarung harapanya bisa terus dtingkatkan, khususnya di Padukuhan Plarung dan umumnya untuk Karang Taruna Desa Sawahan. (Dwiyono)

Komentar atas Bentuk Koperasi, Karang Taruna Plarung Sambut dengan Makan Bersama

Triyanto 25 Oktober 2016 02:34:31 WIB
Minta do'a dan dukunganya. Semoga sj krang taruna Dusun Pl tambah maju.
anak plarung 24 Oktober 2016 21:01:32 WIB
Joss bakar-bakarane,bagus tingkatkan anak-anak Plarung..spirit of unity!
Noto 24 Oktober 2016 20:44:04 WIB
Hebat Karang Taruna Plarung,, jos gandos..

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM