KRP Turut Andil Dalam Evaluasi Desa Siaga Sawahan
Riskianto, A.Md. 29 Oktober 2016 23:08:06 WIB
Sawahan (SID) – Evaluasi Desa Siaga Desa Sawahan yang akan dilaksanakan pada hari Senin (31/10) besok ternyata membuat Tim dan mitra Desa Siaga Sawahan cukup sibuk. Tidak hanya pengurus tetapi mitra yang terdiri dari lembaga dan elemen masyarakat juga antusias untuk turut andil dalam kegiatan tersebut.
Evaluasi Desa Siaga yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Gunungkidul tersebut dilaksanakan dengan melakukan evaluasi administrasi dan kegiatan Desa Siaga Sawahan. Untuk menyambuat Tim Evaluasi Desa Siaga Kabupaten, Tim Desa Siaga melibatkan Kelas Remaja Putri Desa Sawahan (KRP) yang akan mempertunjukkan simulasi program kegiatan KRP di bidang kesehatan.
Sekitar 15 anggota KRP yang terdiri dari remaja yang duduk di tingkat SMP dan SLTA akan menunjukkan kepiawaiannya dalam program promosi kesehatan remaja. Riskianto, A.Md. Ketua Desa Siaga yang juga Kesra Desa Sawahan mengungkapkan bahwa KRP merupakan salah satu kelompok remaja yang turut andil dalam promosi kesehatan remaja di Desa Sawahan. “KRP merupakan nilai plus di Desa Sawahan karena kelompok semacam ini yang menjadi pionir adalah Desa Sawahan yang dipelopori oleh Bu Endah.” ungkap Riski.
Harapannya KRP menjadi kelompok remaja yang terus bisa dikembangkan karena di dalamnya terdapat nilai-nilai positif yang turut menjadi pelopor kesehatan bagi remaja di Desa Sawahan. “Kami upayakan untuk terus dikembangkan, Pemerintah Desa berupaya mendukung dari sisi pendanaan melalui APBDesa, sedangkan dari sisi kepengurusan KRP kami harapkan keaktifannya agar kegiatan promosi kesehatan masyarakat bisa terlaksana dan cita-cita Sawahan menjadi Desa Sehat, utamanya bagi remaja bisa terwujud.” pungkas Riski. (rizkya)
Komentar atas KRP Turut Andil Dalam Evaluasi Desa Siaga Sawahan
Hee.. penting paringi bagas waras pak Sigit.. mugi dados barokah..
Jian pak kesra ki apapa diayai.. apa ra mumet pak jenengan ki?
Welook.. jian ..
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/ 2025
- Penyaluran Insentif Kader Kesehatan Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran BLT Dana Desa Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran Insentif Pendidik Paud Jan-Maret 2025
- Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Baitul A'la Tengger
- Safari Tarawih Ramadhan 1446 H Kalurahan Sawahan & Kapanewon Ponjong
- Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal Tahun Anggaran 2024