Kunjungan Delegasi ASEAN di Desa Sawahan
Riskianto, A.Md. 13 Juli 2017 21:11:58 WIB
Sawahan (SIDA) – Kamis pagi (13/07) menjadi hari bersejarah bagi Desa Sawahan. Setelah beberapa kali dikunjungi perwakilan negara Filipina, saat ini Desa Sawahan dikunjungi oleh perwakilan negara-negara ASEAN yang tergabung dalam program ASEAN Regional for Capacity Development to Enhance Accountability of Local Governments in Delivering Social Protection Programs through Communitiy-Driven Development di Indonesia.
Kegiatan tersebut merupakan kegiatan level regional untuk melihat praktik-praktik baik yang dilakukan Desa Sawahan dalam melaksanakan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat. Sejak pagi perwakilan desa bersama dengan Tim ASEAN disambut Bupati Gunungkidul, Ibu Hj. Badingah, S.Sos di Setda Kab. Gunungkidul, setelah itu Tim ASEAN dibagi menjadi 3 kelompok kunjungan yang akan mengunjungi 3 Desa di Kabupaten Gunungkidul, yaitu Desa Sawahan Kecamatan Ponjong, Desa Ngalang Kecamatan Gedangsari, dan Desa Nglanggeran Kecamatan Patuk.
Tim yang mengunjungi Desa Sawahan menuju destinasi pertama yaitu hasil pembangunan talud dan drainase di Padukuhan Sawahan yang merupakan hasil program PNPM-MPd pada tahun 2010. Selanjutnya Tim diarahkan menuju Gedung Paud SPS Putra Harapan Padukuhan Sambirejo yang juga merupakan hasil program PNPM-MPd. Di kedua tempat tersebut Tim ASEAN belajar tentang pemberdayaan masyarakat melalui program PNPM di Desa Sawahan.
Selanjutnya Tim ASEAN diarahkan menuju Padukuhan Sendang II yang merupakan pusat kegiatan kunjungan. Disini tim mengunjungi Gedung Paud Kusuma Bangsa yang merupakan hasil program pembangunan melalui Dana Desa. Selain itu, Tim juga disuguhkan hasil UMKM dan pemberdayaan di Galeri Batu Mulia.
Tim ASEAN sangat tertarik dengan kerajinan yang ada di Desa Sawahan tersebut. Banyak diantara mereka yang membeli batu khas Desa Sawahan tersebut untuk oleh-oleh. Selain itu, Tim ASEAN juga disuguhi makanan olahan khas Desa Sawahan seperti bakpia, keripik talas, keripik pisang, dan ceriping singkong. Tim ASEAN mendapatkan presentasi berkaitan dengan praktik-praktik baik pengembangan Sistem Informasi Desa dan transparansi APBDesa. Tim menyampaikan apresiasi atas praktik-praktik baik yang dilakukan Desa Sawahan tersebut sebelum meninggalkan Desa Sawahan.
Harapannya kunjungan yang singkat tersebut membawa dampak positif bagi Desa Sawahan sehingga akan membawa kemajuan di segala bidang sehingga bermuara kepada kesejahteraan masyarakat Desa Sawahan secara menyeluruh. “Mari bersinergi membangun desa”. (rizkya)
Komentar atas Kunjungan Delegasi ASEAN di Desa Sawahan
hebat jooooos lanjut trusss temn2
hebat semoga menjadi maju dan kompak buat desa kita semua.. Amiin
Sawahan Luar biasa, jempol deh buat sawahan
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/ 2025
- Penyaluran Insentif Kader Kesehatan Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran BLT Dana Desa Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran Insentif Pendidik Paud Jan-Maret 2025
- Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Baitul A'la Tengger
- Safari Tarawih Ramadhan 1446 H Kalurahan Sawahan & Kapanewon Ponjong
- Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal Tahun Anggaran 2024