Hasil Perolehan Hewan Qurban Tahun 1438 H Desa Sawahan
Riskianto, A.Md. 01 September 2017 21:00:38 WIB
Sawahan (SID) – Hari Jumat (01/09) masyarakat Desa Sawahan merayakan Hari Raya Idul Adha 1438H secara serentak. Perayaan Lebaran Haji kali ini dilaksanakan dengan shalat Idul Adha di masing-masing Padukuhan dan dilanjutkan penyembelihan hewan qurban.
Tahun ini perolehan hewan kurban yakni 5 ekor sapi dan 125 ekor kambing tersebar di 10 Padukuhan di Desa Sawahan. Rincian perolehan hewan qurban antara lain di Padukuhan Sawur memperoleh 20 ekor kambing; Padukuhan Jatisari memperoleh 1 ekor sapi dan 17 ekor kambing; Tengger 19 ekor kambing; Plarung 1 ekor sapi dan 14 ekor kambing; Sendang II 10 ekor kambing; Sendang I 10 ekor kambing; Selonjono 16 ekor kambing; Sambirejo 1 ekor sapi dan 4 ekor kambing; Sawahan 2 ekor sapi dan 4 ekor kambing; serta Gedong memperoleh 11 ekor kambing.
Kepala Desa Sawahan, Suprapto menyampaikan apresiasi terhadap masyarakat yang mempunyai kesadaran tinggi untuk mengeluarkan hewan qurban. “Mudah-mudahan setiap tahun jumlah perolehan hewan qurban bisa terus meningkat sehingga masyarakat dapat bersama-sama menikmati Lebaran Haji dengan penuh suka cita” harap Suprapto. (rizkya)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa
- Selamat Hari Raya Idul Ftiri 1445 H/ 2024 M