Akses Jalan Ekonomi Sawahan-Semin Rusak Parah
Riskianto, A.Md. 01 Desember 2017 09:11:44 WIB
Sawahan (SIDA) – Belum juga sempat menikmati pembangunan jalan kabupaten yang menghubungkan Sawahan-Semin melalui Pundungsari warga masyarakat Desa Sawahan harus kembali menelan pil pahit setelah akses jalan yang merupakan jalur vital ekonomi masyarakat tersebut rusak parah akibat dampak cuaca buruk Selasa (28/11) kemarin.
Jalan yang baru diaspal beberapa minggu kemarin tersebut longsor parah dan tidak bisa dilalui, tepatnya berada di selatan Pasar Menggungan Padukuhan Sawur, Desa Sawahan, Kecamatan Ponjong.
Badan jalan terputus dan longsor sedalam lebih dari 50 meter mengakibatkan jalur utama tidak dapat dilewati. Untuk melintas jalan Sawahan-Semin harus memutar arah melalui Padukuhan Sawur yang juga rawan terhadap bencana.
Kepala Desa Sawahan, Suprapto sudah melaporkan kejadian bencana tersebut kepada pihak-pihak terkait. “Kemarin dari Dinas Pekerjaan Umum juga sudah meninjau jalan yang rusak” ungkap Suprapto. Suprapto berharap agar jalur tersebut dapat segera ditangani mengingat pentingnya jalur tersebut sebagai akses ekonomi masyarakat. (rizkya)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/ 2025
- Penyaluran Insentif Kader Kesehatan Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran BLT Dana Desa Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran Insentif Pendidik Paud Jan-Maret 2025
- Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Baitul A'la Tengger
- Safari Tarawih Ramadhan 1446 H Kalurahan Sawahan & Kapanewon Ponjong
- Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal Tahun Anggaran 2024