Progress Akhir Program PTSL Desa Sawahan 2017

Riskianto, A.Md. 14 Desember 2017 09:24:11 WIB

Sawahan (SIDA) – Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Desa Sawahan yang menyasar kepada 2.100 bidang tanah di wilayah Desa Sawahan akhirnya mendekati rampung. Seluruh proses yang dilaksanakan oleh panitia tingkat desa telah berhasil diselesaikan sesuai target.

Bowo Sutrisno, Kasi Pemerintahan Desa Sawahan sekaligus koordinator panitia tingkat desa menjelaskan bahwa proses pendaftaran, ukur, dan pemberkasan telah diselesaikan berkat kerja keras seluruh komponen yang terlibat dalam proyek nasional tersebut.

Bowo menuturkan bahwa saat ini berkas sudah diajukan ke BPN untuk diproses selanjutnya. Bowo berharap agar akhir Desember ini seluruh sertifikat sudah bisa didistribusikan kepada masyarakat.

Namun, Bowo juga menyampaikan bahwa belum semua masyarakat yang mendaftarkan program PTSL menyelesaikan administrasi sesuai peraturan yang ditetapkan sehingga Bowo menghimbau agar masyarakat pendaftar sertifikat tanah yang belum memenuhi kewajiban segera diselesaikan. (rizkya)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM