Temathic Maps (T-Maps), Salah Satu Inovasi Pengembangan SID di Desa Sawahan
Riskianto, A.Md. 18 Desember 2017 11:18:58 WIB
Sawahan (SIDA) – Setahun lebih perjalanan pengelolaan SID di Desa Sawahan telah menempatkan website Desa Sawahan menjadi salah website desa yang cukup progressive. Namun demikian masih banyak hal yang harus dibenahi Tim Sida Desa Sawahan untuk meningkatkan sistem informasi agar menjadi media informasi bagi masyarakat yang berkualitas.
Setelah mengikuti pelatihan GIS yang difasilitasi oleh Perkumpulan IDEA dan SinauGIS beberapa waktu yang lalu, Pemerintah Desa Sawahan telah memulai dan mengimplementasikan pengetahuan yang didapatkan dan terus melakukan updating agar data yang disediakan faktual.
Tim Sida melakukan inventarisasi berbagai data berbasis geografi kemudian diolah dengan aplikasi berbasis geografi yang menghasilkan data geo tagging dan data spasial dengan layout peta tematik. Selanjutnya data tersebut ditampilkan dan dipublish di kolom T-Maps di website desa. T-Maps merupakan kepanjangan dari Temathic Maps (Peta Tematik) yang menyajikan data-data berbasis geografi. Data tersebut diharapkan menarik partisipasi masyarakat untuk turut mengawal data desa sehingga perencanaan desa akan lebih baik.
Selain itu, data yang ada akan menjadi lebih faktual dan akurat karena sesuai dengan kondisi yang sebenarnya sehingga prioritas pembangunan dan perencanaan kebijakan diharapkan akan lebih terarah. Mari bersinergi membangun desa. (rizkya)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Sosialisasi Tahapan Pemilihan Bupati & Wakil Bupati Gunungkidul 2024
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa