Berbagai Forum Perangkat Desa Kecamatan Ponjong Menjadi Sarana Belajar Bersama
Riskianto, A.Md. 16 Maret 2018 20:26:39 WIB
Sawahan (SIDA) – Ada berbagai forum koordinasi Perangkat Desa di Kecamatan Ponjong ini mulai dari forum koordinasi para Kaur, Kasi, Sekdes sampai dengan Kepala Desa. Ada yang aktif namun ada pula yang tidak begitu aktif.
Forum koordinasi tersebut biasanya dimanfaatkan untuk bertukar informasi terkait dengan penyelenggaraan Pemerintahan sesuai dengan bidang masing-masing selain memang menjadi ajang silaturahmi mempererat tali persaudaraan.
Selain itu forum tersebut dimanfaatkan untuk sarana belajar bersama terkait dengan tugas pokok fungsi yang diampu atau sarana menyampaikan informai baik dari Pemerintah Kecamatan maupun Pemerintah Daerah atau instansi lainnya yang berkaitan dengan bidang masing-masing.
Sangat bermanfaat karena masing-masing dapat saling mengisi atau membantu satu sama lain. Forum tersebut biasanya dilaksanakan sebulan sekali bersamaan dengan arisan para Perangkat Desa/Kepala Desa di Kecamatan Ponjong.
Semoga kegiatan positif tersebut dapat terus dilestarikan agar penyelenggaraan Pemerintahan desa di Kecamatan Ponjong ini dapat lebih baik, sekaligus menyebarkan virus-virus praktik baik dari setiap desa untuk diaplikasikan di Desa yang lain. (rizkya)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H/ 2025
- Penyaluran Insentif Kader Kesehatan Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran BLT Dana Desa Alokasi Januari-Maret 2025
- Penyaluran Insentif Pendidik Paud Jan-Maret 2025
- Safari Ramadhan 1446 H di Masjid Baitul A'la Tengger
- Safari Tarawih Ramadhan 1446 H Kalurahan Sawahan & Kapanewon Ponjong
- Laporan Pertanggungjawaban Realisasi APBKal Tahun Anggaran 2024