Pemerintah Desa Dikenalkan Aplikasi SIKS-NG

Riskianto, A.Md. 05 April 2018 22:02:44 WIB

Sawahan (SIDA) – Rabu (05/04) operator Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (SIKS-NG) 144 Desa se Kabupaten Gunungkidul dikenalkan dengan aplikasi SIKS-NG sebagai pengolah data PBDT data kemiskinan oleh Dinas Sosial Kabupaten Gunungkidul.

Pemerintah Desa akan mendapatkan akses secara offline aplikasi SIKS-NG dimana hasil pengolahan datan meliputi perbaikan dan usulan data baru akan dieksport kedalam aplikasi SIKS-NG Pemerintah Daerah yang terintegrasi dengan aplikasi di tingkat pusat secara online.

Pemerintah Desa diharapkan melakukan updating data PBDT rumah tangga di masing-masing desa sehingga data yang diolah adalah data yang berkualitas dan faktual sesuai sesuai kondisi yang sebenarnya.

Namun, keterbatasan waktu pelatihan serta proses pengolahan yang dibatasi hanya sampai tanggal 12 April 2018 tentu menyulitkan desa untuk melakukan updating data. Selain itu proses PBDT yang dilakukan melalui SIDA Samekta juga baru selesai akhir Maret 2018 ini yang cukup memmporsir tenaga desa.

Selayaknya schedule pemutakhiran data kemiskinan melalui aplikasi yang digunakan oleh Pemerintah Pusat tersebut dapat diatur sedemikian rupa agar data yang diolah benar-benar berkualitas dan faktual. (rizkya)

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM