Jamaah Plarung Melaksanakan Pengajian Rutin Setiap Minggu
Riskianto, A.Md. 08 April 2018 21:50:40 WIB
Sawahan (SIDA) – Sebagai bentuk peningkatan kegiatan keagamaan serta upaya memakmurkan masjid, Jamaah Padukuhan Plarung melaksanakan kegiatan pengajian rutin seminggu sekali yang dilaksanakan setiap Minggu sore setelah Isya.
Sejak awal tahun 2018 ini jamaah Masjid Al-Amin dan Masjid Al-Taqwa Padukuhan Plarung berinisiatif untuk melaksanakan pengajian rutin setiap minggu sekali agar terjalin silaturahmi yang baik antar jamaah di Padukuhan Plarung. Pengajian rutin tersebut menghadirkan narasumber atau pembicara yang berganti-ganti setiap minggunya sehingga dapat menarik minat para jamaah untuk hadir.
Tamino, Ketua Takmir Masjid Padukuhan Plarung mengungkapkan bahwa kegiatan pengajian tersebut dilaksanakan setiap dan setiap malam Senin Wage di Masjid At Taqwa Plarung sebagai masjid pertama di Padukuhan Plarung dan sisanya di Masjid Al Amin Padukuhan Plarung
Tamino mengajak warga jamaah agar dapat istikomah dan berpartisipasi untuk terus meningkatkan dan melestarikan kegiatan baik tersebut. Semoga dengan kegiatan positif tersebut dapat menambah kerukunan umat beragama di Padukuhan Plarung sehingga bisa bersinergi membangun desa. (rizkya)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Sosialisasi Tahapan Pemilihan Bupati & Wakil Bupati Gunungkidul 2024
- Selamat dan Sukses Presiden Republik Indonesia 2024-2029
- Selamat Hari Jadi Kabupaten Gunungkidl Ke-194
- Infografis Anggaran Pendapatan & Belanja Kalurahan Tahun 2024
- Partisipasi Masyarakat Pada Pemilu 2024
- Pemerintah Kalurahan Sawahan Menyalurkan Insentif Kader Kesehatan Januari-April 2024
- Tahun 2024 Pemerintah Kalurahan Sawahan Masih Mengalokasikan BLT Dana Desa