Usulan BSPS Backlog Sawahan

Riskianto, A.Md. 12 Mei 2016 13:45:47 WIB

Sawahan (15/04) - Setelah Desa Sawahan berhasil meraih BSPS 2015 kini kembali melakukan upaya untuk kembali meraihnya di tahun 2016 ini. BSPS 2015 yang merupakan peningkatan kualitas rumah tidak layak huni telah berhasil merenovasi 90% rumah tidak layak huni di Desa Sawahan. Kini upaya untuk mengentaskan permasalahan sosial keluarga tempel yang mana satu rumah dihuni beberapa keluarga dimana terdapat sekitar 9% di Desa Sawahan ini.

Kabag Kesra Desa Sawahan, Riskianto, A.Md. yang membidangi masalah ini mengatakan bahwa Pemerintah Desa Sawahan terus berupaya untuk meraih bantuan ini, dimana untuk usulan kali ini berbeda dari bantuan sebelumnya yang mana bantuan sebelumnya bernilai Rp. 15.000.000/Penerima Bantuan, untuk program Backlog ini bernilai Rp. 30.000.000/Penerima Bantuan. "Kita mengusulkan 128 KK tempel di seluruh Desa Sawahan yang mana ini adalah usulan pada tahun 2015 yang lalu" ungkap Riskianto.

Kepala Desa Sawahan, Suprapto juga terus mendorong supaya program ini bisa terealisasi. "Kami sudah bicarakan dengan Tim Koordinator BSPS di Kabupaten Gunungkidul, Nundang Suryana terkait dengan program ini agar bisa terealisasi pada waktu kunjungan di desa Sawahan kemarin", ungkap Suprapto.

Mudah-mudahan bantuan ini bisa terealisasi dan bisa mengatasi permasalahan sosial di Desa Sawahan. Dengan doa dari masyarakat desa Sawahan dan upaya dari Pemerintah Desa Sawahan itu bisa tercapai. (rizky)

Komentar atas Usulan BSPS Backlog Sawahan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Talkshow Smart FM